PORTAL KANTOR PENCARIAN DAN PERTOLONGAN SURABAYA
Copyright (c) 2024 (Creative Tim)
Delapan penjuru mata angin dengan warna merah putih mengandung arti dan makna bahwa Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan dalam mengemban tugas di bidang kemanusiaan senantiasa menitikberatkan pada kecepatan dan ketepatan serta dilaksanakan dengan penuh ketulusan (warna putih) dan keberanian (warna merah).
Awan, gunung dan 5 ombak di laut mengandung arti dan makna bahwa dalam menjalankan tugasnya Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan melingkupi segala medan tugas; Awan menggambarkan lingkup medan tugas udara, gunung menggambarkan lingkup medan tugas darat, ombak di laut menggambarkan lingkup medan tugas di air yang dilandasi dengan kelima sila dalam Pancasila.
Pita bertuliskan ”INDONESIA” mempunyai arti bahwa Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan merupakan lembaga pemerintah Indonesia yang melaksanakan tugas pencarian dan pertolongan.